Sekolah Tinggi Teknologi Kelapa Sawit Indonesia  MOu dengan Perguruan Tinggi Luar Negeri.

Sekolah Tinggi Teknologi Kelapa Sawit Indonesia MOu dengan Perguruan Tinggi Luar Negeri.

Pangkalan Kerinci - Sekolah Tinggi  Teknologi Kelapa Sawit Indonesia  ( ST2KSI)  di Pelalawan yang sebelumnya bernama Sekolah Tinggi Teknologi Pelalawan ( ST2P ) baru baru ini melaksanakan Momerandum Of Understanding ( Mou ) dengan berbagai perguruan tinggi luar negeri lainnya seperti Rajamangala University of Technology Krungthep, Thailand,  Tarlac Agriculture University, Philippines,  Moscow City University, Rusia dan Institute of Business, Timur Lestew.

Mou ini menjadi kebanggan tersendiri khususnya bagi Kabupaten Pelalawan Propinsi Riau karena menjadi bagian dari kerjasama pendidikan perguruan tinggi di bidang industri era 4.0 yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi dalam mencetak generasi emas  Pelalawan Propinsi Riau untuk menghadapi persaingan global 2025  dalam mendukung Program Nasional.

Hal ini disampaikan oleh Ketua ST2KSI Pelawan Prof.DR.H.Detri Karya,MA melalui sambungan Whatshapp di Pekanbaru. Kamis (28/03).

" ST2KSI  Pelalawan baru- baru ini melaksanakan Mou dengan perguruan tinggi luar negeri ternama yang mana tujuan dari Mou tersebut kita siap untuk

bekerjasama dalam menghadapi industri era 4.0 bagi generasi muda pelalawan dan bagaimana nantinya kedepan agar ST2KSI pelalawan menjadi perguruan tinggi kelas dunia, terutama di bidang persawitan."Jelas Detri

Mantan Rektor Universitas Islam Riau ini juga menambahkan bahwa penandatangan Mou di laksanakan dalam rangkaian kegiatan  International Symposium, Global Summit of University Leaders dengan tema Managing higher education in the industrial Era 4.0 west and East experiences di  Universitas Islam Malang beberapa waktu yang lalu.

Detri juga melanjutkan bahwa kegiatan tersebut di hadiri juga oleh Menteri Pendidikan RI dan Direktorat Jenderal Pendidikan Agama Perguruan Tinggi, serta 14 Pimpinan Universitas Luar Negeri dan 80 Pimpinan Perguruan Tinggi Dalam Negeri."sambung Detri.(rls/ryan)

Tweet Share Share
BERITA TERKAIT